Langkat,Sumutglobalnews.com
“Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas III Langkat Kanwil Kemenkumham Sumut gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 sekaligus kesiapan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bertempat di lapangan Lapas Pemuda Langkat, Selasa (19/12).

Sejarah Bela Negara yang di peringati setiap tanggal 19 Desember, didasari oleh peristiwa Sejarah Agresi Militer Belanda. Adapun tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 kali ini adalah “Kobarkan Bela Negara, Untuk Indonesia Maju”.

Dalam upacara peringatan Hari Bela Negara Kalapas Pemuda Langkat, Raymon Andika Girsang selaku Inspektur Upacara membacakan Amanat Presiden RI, Joko Widodo. “Kita harus memiliki jiwa Bela Negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu, semangat Bela Negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat, ini adalah tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia”.

Selanjutnya upacara dirangkaikan dengan penyematan pita kesiapan pengamanan Nataru 2023 oleh Bapak Kalapas Raymon, dia juga menginstruksikan kepada seluruh petugas Lapas Pemuda Langkat terkait persiapan menghadapi Natal dan Tahun Baru 2023/2024.

“Peringatan Nataru 2023/2024 akan tiba sebentar lagi. Saya harap semua petugas pengamanan Lapas Pemuda Langkat sudah dalam kondisi kesiapan penuh, tingkatkan pengamanan, siap siaga dan antisipasi gangguan kamtib yang tak dapat diprediksi.” Tutupnya.